Makanan merupakan hal yang sangat penting terutama dalam memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh dan energi manusia. Dengan konsumsi makanan, tubuh dapat memenuhi kebutuhan nutrisi yang membantu menjaga fungsi organ-organ di dalamnya. Beberapa makanan pun diolah sedemikian rupa dan ditambahkan beberapa campuran untuk membuat nutrisi di dalamnya dapat memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh. Namun tidak hanya itu, makanan juga ditambahkan zat-zat lain untuk menambah kelezatan atau volume makanan. Salah satu zat yang sering digunakan untuk meningkatkan volume makanan adalah maltodextrin.
Namun sebagian dari Anda tentu penasaran bukan, apa itu maltodextrin? Apakah maltodextrin ini berbahaya? Simak informasi lengkapnya pada ulasan yang telah Tim Lifepack rangkum berikut ini.
Mengenal Apa Itu Maltodextrin
Maltodextrin adalah zat yang sering digunakan untuk meningkatkan volume makanan. Zat ini tergolong ke dalam zat aditif yang dapat mengentalkan atau sebagai pengisi (filler) dalam makanan. Banyak sekali pabrik-pabrik makanan yang menggunakan zat ini. Biasanya zat ini dimasukkan saat makanan sudah dalam kemasan (sebelum kemasan ditutup). Selain itu maltodextrin juga digunakan sebagai bahan pengawet dan meningkatkan usia produk kemasan.
Selain dapat menjadi filler makanan, maltodextrin ternyata juga mengandung 4 kalori. Kandungan zat ini yang ada dalam makanan dapat memberikan asupan energi dalam waktu yang singkat. Namun, meski begitu kandungan indeks glikemik maltodekstrin dalam zat ini cukup tinggi. Kandungan indeks glikemik dalam zat ini sekitar 106-136 dan gula kurang dari 20% yang dapat memicu peningkatan gula darah dengan cepat.
Maltodextrin biasanya berbentuk bubuk putih halus. Bubuk ini terbuat dari tepung jagung, beras, kentang, atau gandum. Cara pembuatannya pun tergolong tidak begitu rumit. Tepung ini dimasak dengan ditambahkan enzim pemecah tepung, kemudian tepung disaring dan dikeringkan. Setelah kering, bubuk ini memiliki rasa netral namun terasa sedikit manis.
Apa Saja Manfaat Maltodextrin?
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa zat maltodextrin memiliki beberapa manfaat, antara lain:
Jaminan Lifepack untuk Anda
- Meningkatkan volume makanan
- Mengawetkan makanan
- Pengental atau pengisi (filler) makanan
- Pengikat makanan
- Dapat digunakan sebagai bahan campuran pemanis makanan
- Sumber karbohidrat pada minuman olahraga
Apakah Maltodextrin Berpengaruh Terhadap Kesehatan?
Maltodextrin adalah zat yang mengandung karbohidrat dan gula serta sering digunakan sebagai sumber energi tubuh. Namun zat ini tidak mengandung nutrisi apapun sehingga konsumsi zat ini secara berlebihan dapat meningkatkan berat badan yang mengakibatkan obesitas. Obesitas merupakan faktor risiko dari berbagai penyakit kronis seperti diabetes melitus, hipertensi, penyakit jantung, dan stroke (Baca juga Gejala Stroke Ringan yang Harus Anda Waspadai).
Maltodextrin juga memiliki indeks glikemik yang tinggi. Sehingga konsumsi zat ini secara terus menerus dapat meningkatkan kadar gula darah dengan sangat cepat dan meningkatkan risiko Anda terhadap diabetes melitus.
5 Alasan Beli Obat di Lifepack
Selain itu maltodextrin juga dikaitkan pada beberapa gangguan seperti diare, perut kembung, ruam, asma, hingga mual dan muntah (Baca juga Diare: Penyebab, Gejala dan Pengobatan).
Itulah informasi mengenai maltodextrin. Berhati-hatilah dalam mengonsumsi makanan. Pastikan Anda tetap memenuhi kebutuhan nutrisi dengan mengonsumsi makanan sehat. Lakukan pola hidup sehat untuk mencegah terjadinya penyakit kronis.
Konsultasi gratis dengan dokter umum dan beli obat rutin. Download aplikasi Lifepack di Playstore dan Appstore, apotek online untuk tebus resep obat. Solusi berobat bebas antri.
Ditulis oleh: Nada Karisma